Film Say I Love You Siap Tayang 2019


JAKARTA - Film Say, I Love You terinspirasi dari kehidupan sekolah SMA Selamat pagi Indonesia (SPI) di Batu Malang. SPI menerima siswa dari manapun, dengan berbagai latar suku, agama dan status sosial. Tapi kebanyakan memang dari kalangan tak mampu. Say, I Love You bercerita tentang cinta yang menginspirasi siswa-siswa SPI membuat langkah besar dalam hidup mereka.

Poster film Say, I Love You 


Nama-nama seperti Sheren, Sayydah, Olfa, Dilla, Robet, Ridwan, Vira, Rustam merupakan tokoh dan karakter yang eksis sampai saat ini. Nama-nama mereka yang mewarnai kehidupan SMA Selamat Pagi, di film diperankan Dinda Hauw dan kawan-kawan. Kisah inspiratif mereka, cinta dan romantisme yang mereka alami di SMA Selamat Pagi diskenariokan Alim Sudio dan Endik Koeswoyo. Itu sebabnya, MBK menyebut Say, I Love You sebagai film inspired by true event.
Say, I Love You, bagi siswa-siswa SPI sesungguhnya seperti mantra yang luar biasa inspiratif. Tokoh-tokoh seperti Sheren, Sayydah, Dilla, Robet, saling menguatkan dan memotivasi lewat mantra ‘Say, I Love You’ ini. Mantra ini pula yang mampu memberi kebanggaan siswa-siswa SPI saat ini. Say, I Love You juga menjadi mantra pendirinya, Julianto atau Koh Jul yang berkorban meninggalkan keluarga agar sekolah ‘kandang ayamnya’, memiliki kebanggaan.

Pada Rabu (19/12), Multi Buana Kreasindo bersama High Desert Indonesia merilis trailer dan poster resmi film Say, I Love You. Trailer berdurasi 2 menit 27 detik memperlihatkan perjuangan pengelola sekolah menghadapi bengalnya siswa-siswa SMA SPI.  Tak mudah menghadapi problem sekolah yang juga melarang siswanya pacaran.


Menyaksikan trailer film Say, I Love You seperti merasakan realita anak-anak SMA dengan segala kebandelan, kebrengsekan maupun keceriaan mereka di sekolah. Namun yang unik dari Say, I Love You adalah perjalanan cinta Sheren dan Robet. Keduanya saling jatuh hati tapi sulit menghadapi kenyataan, bahwa sekolah akan menghukum mereka yang pacaran. Romantisme keduanya seperti pemantik api yang tak mudah dinyalakan.


Sementara poster film Say, I Love You memperlihatkan atmosfer keglamouran. Ini untuk memperlihatkan salah satu cerita sukses SMA SPI. Mereka berhasil membuat cerita, koreografi dan pertunjukan panggung Blaze of Glory. Pertunjukan panggung sebagai unjuk kemampuan dan kebanggan mereka. Selama bertahun Blaze of Glory dikemas menjadi pertunjukan rutin secara komersial dan dipertontonkan secara khusus bagi tamu-tamu yang berkunjung ke kota Batu, Malang.
Keceriaan, kebahagiaan dan romantisme cinta menjadi tonalitas yang tergambarkan di poster film Say, I Love You. Kesemua elemen ini yang menjadikan Say, I Love You seperti satu tarikan nafas dengan kehidupan siswa-siswa SMA Selamat Pagi Indonesia. Bahwa cinta yang menjadikan mereka berubah. 




Jaringan Berita
Jaringan Berita Menjaring informasi menjadi berita yang faktual berdasarkan data yang sebenarnya.

Posting Komentar untuk "Film Say I Love You Siap Tayang 2019"