Penulis: Ria M
Lampung Tengah - Toko kue ACB merupakan toko kue yang telah berdiri selama 7 tahun. Toko kue ACB terletak di lokasi strategis, tepatnya di depan jalan poros Mandala, Dusun 7 Kampung Jati Datar Kecamatan Bandar Mataram, Lampung Tengah.
Pemilihan nama ACB sendiri memiliki makna khusus. Abadi Cake & Bakery, maksudnya agar toko kue senantiasa abadi dan langgeng. Meskipun telah lama beroperasi, perempuan dua anak pemilik toko kue ACB terus mengembangkan kemampuannya dengan belajar dari seorang chef senior, salah satunya chef Achan dari Ny Liem, toko kue legendaris di Lampung.
"Sebenarnya berapa bulan sekali ada chef dari luar datang, namun aku baru saja ditawari dan mau kemarin ini. Biasanya kita yang bergabung ke tempat teman, kemudian chef-nya datang ke sana," jelas Amin.
Secara berkala, pemilik usaha, Amin, mengikuti kelas kue di Bandar Lampung. Pada tahun 2024, ia menjadi tuan rumah kelas kue yang digurui oleh Chef Roni dari Jakarta.
"Terima kasih kepada Chef Roni yang datang jauh dari Jakarta untuk berbagi ilmu kepada tim ACB Mandala, dan terima kasih juga kepada BINTANG SETIA yang selalu membimbing kami agar semakin lancar dan sukses," kata Amin dalam unggahan di akun Facebook miliknya.
Salah satu keunggulan dari toko kue ACB adalah ragam pilihan kue lezat yang disajikan dalam porsi kecil, mulai dari bolu jadul hingga kue balok khas Bandung yang terbaru. Hal ini membuat harga kue menjadi lebih terjangkau bagi semua kalangan tanpa mengurangi rasa dan kualitas kue. Pelanggan juga dapat menikmati berbagai jenis kue dengan harga yang ramah di kantong. Dengan merogoh kocek Rp.5000 hingga Rp.30.000 saja pelanggan sudah bisa menikmati kue dan Roti lezat ala ACB.
Dengan berbagai macam pilihan kue lezat dan terjangkau, toko kue ACB berhasil mempertahankan tempatnya di hati para pelanggan setianya. Semoga toko kue ACB terus berkembang dan memberikan sajian kue yang selalu menggugah selera.(RM)
Posting Komentar untuk "Amin Kembangkan Toko Kue ACB Dengan Belajar ke Chef Profesional"